Pemkot Bandarlampung Pasang WiFi di Pulau Pasaran

Pemkot Bandarlampung Pasang WiFi di Pulau Pasaran Source Picture : Lampost

 

Pemerintah Kota Bandarlampung mengembangkan budidaya ikan teri siger dan kerang hijau di Pulau Pasaran, Kelurahan Kota Karang, Kecamatan Telukbetung Timur.


Salah satu upaya pengembangan itu Pemkot Bandarlampung bekerjasama dengan PT Telkom Indonesia, Universitas Lampung (Unila), dan IBI Darmajaya dalam hal pemanfaatan jaringan internet untuk pemasaran produk lokal berkualitas nasional.


"Pemkot Bandar Lampung melalui Diskominfo bekerjasama dengan Unila, Telkom, dan IBI Darmajaya, memasang wifi untuk nelayan. Jadi nanti nelayan bisa tahu harga pasaran ikan teri. Selain itu bisa memasarkan hasil tangkapan ikan teri maupun kerang hijau ke semua masyarakat luas," kata Wali Kota Bandar Lampung Herman HN, Senin (22/9) usai mengunjungi Pulau Pasaran.


Herman mengatakan, salah satu upaya promosi hasil ikan laut melalui internet ini juga mendatangkan sejumlah pembeli atau pemborong. Sehingga dapat memudahkan nelayan dalam melebarkan jangkauan penjualannya.


Termasuk dalam hal mempromosikan adanya sentra pengolahan ikan asin di Pulau Pasaran. Hal ini dikarenakan, sebagian besar penduduk yang menghuni pulau seluas 12 hektare ini sebagian besar berprofesi sebagai pengolah ikan asin.


"Maka untuk menyokong hal ini, kita juga akan lakukan pembenahan infrastruktur menuju lokasi pengolahan ikan asin tersebut. Agar warga atau pengunjung mudah mengakses menuju Pulau Pasaran ini," ungkapnya.


"Kita juga memberikan sarana dan prasarana untuk nelayan, seperti jaring, kapal, dan juga sempat kita lakukan bedah rumah nelayan," katanya.

Sumber : Lampost.co

Rudy Sugiyono

About the Author

Rudy Sugiyono


Comments

    • Belum ada komentar pada artikel ini...