Kencan bareng pacar memang mengasyikkan. Makan di restoran dilanjutkan nonton film di bioskop pun menjadi rutinitas wajib setiap malam minggu. Tak hanya itu, sepanjang weekday kalian pun kerap menghabiskan malam bersama, menyantap makan malam lalu kemudian keliling kota.
Tapi kalau aktivitas kencan kalian cuma berputar di sekitar nonton film dan makan, lama-lama kamu bakal bosan juga, ‘kan? Lebih lagi, nonton di bioskop dan wisata kuliner bisa menguras uangmu. Bukan tak mungkin uang gajianmu bakal habis sebelum akhir bulan jika kamu melakukan ini terus-terusan.
Nah, karena itu kamu harus putar otak agar kencanmu bisa lebih hemat dan seru tanpa harus menguras kantongmu.
1. Restoran dan kafe memang tempat romantis yang tak lekang zaman. Namun, makan di angkringan atau warung lesehan membuatmu bisa memaknai ulang kata ‘romantis’ dengan pasangan.
Mungkin tiap malam minggu tiba, kamu dan pacarmu sering menghabiskan waktu berdua duduk di pojok ruangan restoran atau coffeeshop. Tapi, harga makanan disana sama dengan tiga kali lipat jatah makan malam-mu. Apalagi secangkir espresso dicoffeeshop harganya bisa untuk membeli bensin sampai tangki motormu penuh!
Makan di warung lesehan atau angkringan bisa menjadi alternatif pilihan untuk kamu yang sedang ingin berhemat, namun tetap ingin mengajak pasanganmu makan malam. Duduk di pinggir jalan sambil menikmati berbungkus-bungkus nasi kucing, ditemani pengamen jalanan dan orang yang lalu lalang secara tak langsung akan mengajarkan kalian tentang makna kesederhanaan.
2. Tak perlu keluar ratusan ribu untuk datang ke konser band terkenal. Datangi saja gig-gigkecil yang sering diadakan oleh komunitas pecinta musik di kotamu
Biasanya sih para komunitas pecinta musik rutin menggelar acara-acara musik tiap minggu. Cobalah cari info mengenai komunitas Jazz, Hip-Hop, sampai Reggae. Kamu dan pasangan bebas menentukan musik jenis apa yang ingin kalian dengarkan minggu ini.
Biasanya, para komunitas pecinta musik mengadakan acara-acara tersebut bukan untuk mencari uang, melainkan untuk kepuasan bermain musik. Karena itu, jika mereka mematok harga tiket masuk, harganya pun tak akan mahal. Nah, nggak ada salahnya ‘kan kamu ajak pasanganmu untuk menonton band-band lokal di kotamu?
3. Bangku taman pun bisa kamu jadikan lokasi kencan. Di malam hari telentanglah di atas tanah lapang, berlomba menebak rasi bintang.
Sesekali layangkanlah pikiranmu ke masa 20 tahun yang lalu, yang sering dilakukan para orangtua kita zaman dulu, patut dicoba. Tak ada salahnya menengok gaya berpacaran para orangtua kita. Pergi ke taman sambil duduk di bangku-bangkunya yang lengang bisa jadi opsi menarik.
4. Pergi ke warnet buat mengkopi film terbaru, atau rental CD lalu tonton berdua di rumah kamu
Simpan kembali lembaran uang berwarna merah muda dengan gambar Soekarno-Hatta ke dompetmu. Gantilah dengan pecahan hijau bergambar Oto Iskandar Dinata.Yap! Bener banget. Cukup dengan satu lembar uang dua puluh ribuan, kamu bisa meng-copy film di warnet-warnet yang menyediakan film gratis. Alternatifnya, kamu masih bisa nyewa CD di tempat-tempat rental.
5. Tak ada salahnya kalian mengingat kembali masa kanak-kanak dengan pergi ke Pasar Malam
Jika Dufan atau tempat wisata sejenis dirasa terlalu mahal bagi-mu, tak ada salahnya kalian mengunjungi pasar malam yang biasanya diselenggarakan di Alun-alun pusat kota, atau di tanah lapang di pinggiran kota. Harga tiket per satu permainannya nggak sampai 10 ribu kok. Naik bianglala sambil bercengkerama pasti bakal jadi aktivitas yang asyik.
6. Kalau pasanganmu bisa main alat musik, mintalah dia mengajarkan lagu-lagu favortimu
Mungkin kamu adalah seorang cowok atau cewek yang jago main gitar, biola, atau piano. Tak ada salahnya untuk mengajari pasanganmu bermain alat musik satu ini. Siapa tahu suatu hari nanti kalian bisa mengadakan resital bareng?
7. Nonton bareng pertandingan olahraga yang sedang diadakan di kotamu bisa jadi pilihan seru
Nonton pertandingan sepakbola, basket, atau badminton yang ada di kotamu bisa menjadi pengalaman menyenangkan. Berteriak-teriak ketika team kesayanganmu mencetak gol, tapi pastikan pastikan cewekmu tetap deket sama kamu agar aman ya.
8. Bermain ular tangga, UNO, monopoli, atau bahkan bermain bridge
Bermain kartu bersama di ruang tamu akan menjadikan kalian semakin akrab. Kalau perlu, tambahkan dengan hukuman-hukuman ringan seperti dijepit pakai jepitan jemuran, atau suruh minum air satu gelas sekaligus. Hal-hal konyol ini akan menjadikan kalian seperti kanak-kanak lagi.
9. Kalau di halaman rumah atau kostmu ada pohon mangga atau rambutan, ide ‘panen bersama’ bisa menjadi hal yang menarik. Apalagi jika ada pohon durian, dijamin pacarmu bakal sayang
Sesekali bercengkerama-lah di bangku halaman belakang rumahmu. Jika ada pohon yang sedang berbuah, bisa tuh kalian panen bersama. Apalagi kalau siang-siang tambah seger kalo siang-siang bikin es buah, rujak, atau lotis.
10. Olahraga di minggu pagi bareng si pacar. Tak hanya sehat yang didapat, hubungan kalian juga makin erat.
Jika kamu peduli akan kesehatan tubuhmu dan sang pacar, jemputlah dia untuk bersama-sama melakukan olahraga di pagi hari. Entah itu hanya berlari keliling komplek, atau mengajaknya menikmati ramainya gelanggang olahraga di kotamu. Tapi ingat! Jangan lirik sana-sini ya..
Sumber : Hipwee
Comments